BEM FDK Gelar Bedah Buku Perang Kota

  • 13 Januari 2021
  • 12:32 WITA
  • Admin FDK
  • Berita

UIN Online – Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Dakwah dan Komunikasi (FDK) Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar menggelar bedah buku. Buku yang berjudul Perang Kota, Studi Politik Lokal dan Kontestasi Elit Boneka ini digelar di LT Fakultas. Samata, Sabtu (05/04)

Kegiatan ini menghadirkan tiga pembicara, mereka adalah Rahmad M Arsyad (Penulis Buku), Arif Wicaksono MA (Dosen Metode Ilmu Politik UIN Alauddin Makassar) dan Ibnu Hajar S Sos I M Si (Dosen Komunikasi Politik UIN Alauddin Makassar).

Buku “Perang Kota dan Kontestasi Elit Boneka”, menyajikan dokumentasi berbagai peristiwa penting di balik Pemilihan Walikota Makassar 2013 yang fenomenal. Karya ini merupakan bentuk naratif dari riset yang di lakukan oleh Indonesia Development Engeneering Consultant (INDEC) selama proses pemilihan walikota Makassar berlangsung.

Ada 10 pasangan pada pemilihan walikota ini. Ibarat sebuah perang, ajang pemilihan walikota Makassar juga memunculkan pertarungan tiga elit penentu yang menjadi kunci diberbagai peristiwa politik pada arena perang Makassar.