KPI Gelar Seminar Nasional

  • 13 Januari 2021
  • 12:32 WITA
  • Admin FDK
  • Berita

UIN Online- Jurusan Kominikasi Penyiaran Islam (KPI) Fakultas Dakwah dan Komunikasi (FDK) Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar  gelar Seminar Nasional, yang menghadirkan pemateri handal Dr Gun Gun Heryanto M SI (Pengamat Politik),  kegiatan ini berlangsung di  Gedung Rektorat  Kampus II Samata-Gowa. Selasa (09/09).

Panitia pelaksana kegiatan mengangkat tema ‘ KPI Masadepan Komodifikasi Media Dalam Demokrasi  Transaksional’ seperti yang diungkapkan oleh Muliadi S Ag M Sos I ketua jurusan KPI saat menyampaikan laporan pada pelaksanaan seminar tersebut. “Media telah menjadi panglima dan cenderung telah menjadi sebuah Agama baru dan ini sangat menarik untuk dikaji” tuturnya.

Dr Hj Muliaty Amin M Ag, dekan FDK, menambahkan bahwa pemaparan materi mengenai relasi media massa dan demokrasi itu sangat penting, terutama media terhadap dinamika perpolitikan di Indonesia.  

Sementara itu seminar ini langsung dibuka dengan resmi oleh Rektor UIN Alauddin Prof Dr H A Qadir Gassing HT MS, dan dihadiri oleh Kepala Biro Kemahasiswaan Dra  Hj Nuraeni Gani  M M dan beberapa petinggi FDK.