Acara Ramah Tamah Fakultas Dakwah dan Komunikasi Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar pada hari Senin 10 September 2024 di Hotel Swiss Belinn Panakukang Makassar. Kegiatan tersebut dihadiri oleh seluruh sivitas akademika FDK yaitu; Dekan, Wakil Dekan II dan III, KTU, Para Kajur/Sekjur, dosen dan para guru besar, analisis kepegawaian, para staf. Sesuai SK Dekan no 2792 thn 2024 tentang alumni yang lulus terbaik dengan prestasi akademik terbaik pada wisudawan sarjana tingkat Univeritas, Fakultas dan Jurusan angkatan 106 Fakultas Dakwah dan Komunikasi UINAM yaitu: Tingkat Universitas: Nuradita Mulhamah, IPK 3,93 (cumlaude) Jurusan Manajemen Dakwah. Tingkat Fakultas: Zul Qurniati, S.Sos, IPK 3,92 (cumlaude) Jurusan Komunikasi Penyiaran Islam. Dan disusul alumni terbaik tingkat jurusan yaitu; Jurusan KPI atas nama; Ainul Niswa.S.Sos, IPK 3,83 (cumlaude), Jurusan BPI; Fikri Haykal. S.Sos, IPK 3,84 (cumlaude), Jurusan PMI; Indra Setiawan, S.Sos , IPK 3, 39 (cumlaude). Jurusan MD; Muh Adam Al-Qadry. S.Sos., IPK 3,91 (cumlaude). Jurusan Ikom; Heril Ismail. S.I.Kom. IPK 3,90 (cumlaude) dan Jurusan MHU; Nur Aisyah Putri Adelia. IPK 3,91 (cumlaude). Sedangkan Program Studi Kessos; Irmayanti Ardi.S.Sos IPK 3,89 (cumlaude), dan Jurnalistik menyusul periode selanjutnya. Pada angkatan 106, Jumlah wisudawan (i) 90 orang. Dekan FDK; Prof Dr. H. Abd Rasyid Masri S.Ag,. M.Pd,.M.Si,.MM dalam sambutannya menegaskan jadilah alumni yang senantiasa membanggakan almamater tercinta, jadilah alumni yang peka terhadap kondisi sosial, selalu bersikap profesional, memiliki skill dan literasi yang baik dalam menjawab tantangan zaman, memilih jodoh atau pendamping hidup harus profesional agar membanggakan orang tua. Menegaskan pula ucapan terima kasih yang mewakili orang tua yang telah mengamanahkan FDK untuk didik menjadi manusia yang berintelek dan ber IMTAQ setelah selesai tentunya di kembalikan ke orang tua masing-masing dan menjadi anggota IKA FDK. (b/ian)