Rapat pemantapan borang 5 jurusan Fakultas Dakwah dan Komunikasi kembali di gelar ruangan Senat Rabu 27/8/2024. Rapat tersebut dipimpin langsung Dekan FDK yang di dampingi wadek II, III yang dihadiri Kajur/Sekjur Ikom, MHU, Jurnalistik, BPI, Kessos. Rapat ini bertujuan untuk meninjau kembali dan mengevaluasi dokumen borang akreditasi yang telah disusun, guna memastikan bahwa seluruh persyaratan dan standar yang ditetapkan sudah terpenuhi, disamping mengevaluasi saran dan petunjuk LPM sejauh mana perbaikan perbaikan dilaksanakan. Tandasnya pula pentingnya mengatur jadwal evaluasi internal setiap jurusan agar betul betul persiapan yang matang pra submit. Oleh karena itu, seluruh dokumen yang disusun, harus memastikan bahwa setiap informasi yang kita sampaikan dalam borang akreditasi sudah sesuai dengan fakta di lapangan dan dapat dipertanggungjawabkan. Ini akan menjadi faktor kunci dalam mendapatkan hasil akreditasi yang unggul. (b/ian).